Pandemi Bikin Mager? Gak Perlu Bingung! Yuk #MagerProduktif Pake Asus Vivobook S14 S433

Tidak terasa kita sudah sampai di pertengahan tahun 2020. Yap, pasti sebagian besar orang sepakat bahwa tahun ini adalah tahun yang berat, begitu juga dengan saya. Bagaimana tidak, di tahun ini kita mengalami serangan pandemi yang sangat membahayakan dan mungkin bagi para generasi milenial ini adalah pertama kalinya kita dihadapkan dengan masa pandemi dengan skala serangan yang sangat meluas. Pengaruhnya buat kita? Banyak banget!. Dari sekian banyak hal yang terjadi sebagai upaya kita memerangi pandemi tersebut salah satunya adalah dengan mendukung gerakan beraktifitas dari rumah atau lebih kita kenal dengan gerakan #StayAtHome. Nah loh!? kita pasti sudah mulai mencoba untuk meminimalisir bepergian keluar rumah jika tidak ada kepentingan yang urgent banget dan memilih untuk tetap beraktifitas di dalam rumah. Susah? Bosen? Mager? Sama!!. Eitss, tapi tenang dulu. Setelah kamu baca artikel ini dijamin deh kamu bakal nemuin jawaban gimana caranya bisa #MagerProduktif dari mana saja. Sedikit spoiler nih, kali ini brand ternama yakni ASUS yang menawarkan solusi tersebut untuk kita semua. Yuk, mulai…

Vivobook Release

Salah satu brand elektronik paling terkemuka ASUS Indonesia baru-baru ini memperkenalkan produk barunya yakni ASUS Vivobook s14 s433. Produk ini merupakan sebuah laptop seri Vivobook premium yang merupakan penerus kesuksesan varian Vivobook pendahulunya. Pastinya laptop ini merupakan seri Vivobook tertinggi yang dibekali dengan fitur-fitur terbaik di kelasnya. Bukan tanpa tujuan ASUS merilis produk ini sebab sesuai dengan misinya yakni untuk menjawab kebutuhan generasi milenial akan laptop yang mendukung kegiatan sehari-hari mereka yang sangat dinamis, namun tidak mengesampingkan nilai “trendy” anak muda.

Bertepatan dengan masa pandemi yang sedang kita alami saat ini, hadirnya Vivobook S14 S433 bisa menjadi solusi bagi kita yang harus tetap produktif di tengah kewajiban kita untuk mendukung gerakan beraktifitas dari rumah untuk menghindari penyebaran virus covid-19. Meski laptop ini dirancang untuk kawula muda yang memiliki mobilitas tinggi, namun fitur premium dan performa kelas atas yang dimiliki membuat laptop ini merupakan mesin produktifitas yang sangat mumpuni lho.. Pokoknya tidak akan menjadi masalah mau kamu tim suka nongkrong atau tim mager, laptop ini selalu bisa diandalkan. Gak percaya?? Ehmm..siap-siap “kaget” dengan fitur yang mereka berikan di Vivobook ini lho ya..!

Fitur

Nah, makin penasaran kan dengan fitur yang ditawarkan Vivobook S14 S433 ini?? Kok banyak yang beranggapan bahwa ini adalah laptop terbaik untuk kawula muda yang stylish namun tetap dengan performa kelas atas? Yuk langsung pantengin satu-satu ulasan lengkap fitur premiumnya di bawah ini ya.. 

Desain Stylish

Mengusung tema “Dare To Be You”, ASUS menyajikan desain laptop Vivobook yang menggambarkan karakter kuat kawula muda yang berani muncul dan melawan arus mainstream. Desain baru yang lebih minim dekorasi sengaja diusung ASUS untuk memberikan kesempatan tak terbatas para penggunanya untuk melakukan kustomisasi. Kostumisasi penuh tersebut mendukung para kawula muda untuk bebas berekspresi dan menonjolkan karakter personalnya. Jika dilihat secara sepintas desain dari laptop ini memang sangat sederhana dimana di bagian belakang layar hanya terdapat tulisan “ASUS Vivobook” dengan ukuran mini. Bukan tanpa alasan, karena hal ini membuat ruang kosong di bagian tersebut menjadi semakin tersedia. Tujuannya? Jelas untuk kebebasan berekspresi sesuai karakter penggunanya. Apalagi produk terbaru ASUS ini dijual di pasaran dengan bundling stiker original yang merupakan bentuk kerjasama dengan seniman lokal yang sudah dikenal dengan nama “Muklay”. Hmmm..semakin menarik!. Selain itu juga ada beberapa fitur desain unggulan yang akan saya ulas loh.. Tapi sebelum itu, nih preview beberapa stiker original yang bisa membuat laptop ini semakin kamu banget! Check this out..

Design

Keyboard dan Tombol Enter

Vivobook seri S14 S433 menghadirkan backlit keyboard dengan ukuran penuh yang sangat cocok dipakai untuk bekerja di lingkungan yang minim cahaya. Desain yang diusung untuk keyboard kali ini menggunakan konstruksi satu bagian. Pengalaman mengetik yang super nyaman juga bisa didapatkan karena penerapan key travel sebesar 1,4 mm saja. So, ergonomis dan kokoh, banget!.

Selain itu ASUS juga menyajikan inovasi berupa tombol enter yang menyala dengan warna flashy-yellow. Hal ini menjadikan desain laptop ini sangat indah dipandang. Warna chassis yang flashy berpadu dengan tombol enter yang menyala, cakep!

Keyboard

Ultraslim Body

VivoBook S14 S433 memiliki profil ultraslim, dimana laptop ini hanya memiliki ketebalan 15,9 mm dan bobot sebesar 1,4 kg saja. Ringan bukan? Eits tapi jangan salah paham dengan berpikiran bahwa profil body yang demikian membuat laptop ini manjadi rentan, sebab chassis berbahan logam yang didesain secara presisi ini menjadikannya sangat kokoh. Suatu hal yang wajib dipertimbangkan mengingat para kawula muda dengan mobilitas tinggi memrlukan laptop yang kokoh namun tetap bergaya. Profil body yang demikian membuat laptop ini sangat mudah untuk masuk ke tas kerja atau tas ransel kita. Jadi, siap dong tancap gas kemanapun bawa laptop yang trendy dan kokoh sambil tetap produktif?? Hmm, udah ga tahan ya..sabar dulu, manfaatin masa #MagerProduktif di rumah dalam masa pandemi ini guys hehe

Tepian Diamond-cut

Vivobook S14 S433 hadir dengan tampilan yang sangat tipis. Tapi kenapa ya kok kelihatannya laptop ini lebih tipis lagi? Yap, itu karena ASUS memberikan desain tepian yang disebut diamond-cut yang memunculkan kesan superslim pada tutupnya sehingga juga memudahkan kita untuk membukanya. Gak cuman tipis, tapi fungsi juga selalu menjadi hal penting yaa..

Ultraslim

Nano-edge Display

Laptop ini merupakan varian Vivobook terbaik yang hadir dengan layar sebesar 14 inchi. Namun jika dibandingkan dengan laptop lain dengan lebar layar yang sama maka terlihat Vivobook ini berukukan lebih mungil. Kok bisa? Hal ini dikarenakan salah satunya adalah dengan adanya teknologi Nan0-Edge display. Teknologi ini merupakan fitur ekslusif yang menghadirkan bezel laptop yang lebih tipis dari biasanya. Alhasil, screen-to-body ratio menjadi sebesar 85% yang menjadikan layar Full HD yang makin lega. Selain itu sudut pandang sebesar 178 derajat membebaskan para penggunanya mengatur sudut terbaik dalam penggunaan laptop, yang juga didukung oleh kemampuan layar dalam mereproduksi warna sRGB sebesar 100%. Mantab nih buat para konten kreator! Joss!

Pilihan Warna

Untuk memberikan kebebasan penuh para penggunanya dalam mengekspresikan diri, ASUS sengaja menghadirkan Vivobook S14 S433 dalam empat varian warna. Keempat warna eksklusif tersebut dipilih berdasarkan karakter kawula muda yang ingin selalu tampil unik dan ekslusif namun tetap elegan. Penasaran apa saja keempat warna tersebut? Nih langsung saja geser tampilannya dan temukan warna yang kamu banget!!

Fitur Premium

Salah satu fitur premium yang dihadirkan di laptop ini untuk menunjang produktifitas para penggunanya adalah adanya teknologi fast charging. Saat laptop dalam kondisi baterai lemah hanya memerlukan waktu 49 menit untuk mengisi daya hingga sebesar 60%. Menjadi produktif sepanjang hari akan semakin mudah pastinya.

Selain itu fitur fingerprint juga dihadirkan di seri Vivobook ini. Para penggunanya sudah tidak perlu lagi mengetikkan password untuk login kedalam sistem operasi Windows 10 yang sudah terinstal di laptop. Fitur fingerprint tersebut juga sudah terintegrasi dengan Windows Hello dimana selain semakin cepat dan praktis, faktor keamanan juga sangat terjamin karena windows tidak akan terbuka tanpa sidik jari penggunanya. Praktis dan super aman nih pokoknya..

Konektifitas

WiFi

Perbedaan yang hadir antara laptop ini dengan laptop lain di kelasnya adalah koneksi WiFi. Teknologi WiFi 6 diusung guna memberikan pengalaman kecepatan transfer data yang jauh lebih tinggi yakni sampai 3x lipat, kapasitas jaringan sebesar 4x lipat, dan latency yang jauh lebih rendah sekitar 75%. Mau internetan dimanapun, video call, atau game online siap dilibas habisss!

Essential Ports

Varian terbaru Vivobook ini sudah dilengkapi dengan beberapa ports penting versi termutakhir. Adanya port USB 3.2 type-C generasi pertama memungkinkan transfer data dengan kecepatan yang lebih tinggi dari tipe USB sebelumnya. Selain itu hadirnya USB tipe C juga dapat difungsikan untuk mengkoneksikan laptop dengan berbagai perangkat eksternal modern yang mulai beralih menggunakan tipe USB tersebut. Port lain yakni USB 3.2 Gen 1 dan USB 2.0, output HDMI, microSD card reader, serta audio jack siap memberikan kemudahan bagi kita untuk terhubung dengan perangkat yang kita perlukan.

Sound System

Kalau kamu adalah generasi muda pecinta musik, Vivobook S14 S433 merupakan laptop yang cocok banget buat kamu. Pasalnya laptop premium ini sudah dipersenjatai dengan teknologi sound system berkualitas tinggi yang telah disertifikasi oleh brand ternama yakni Harman Kardon. Sesuai dengan sasaran pengguna yakni kawula muda, ASUS menyadari bahwa kebutuhan akan sound system kelas atas merupakan suatu hal wajib. Pas banget kan buat kita kawula muda yang setiap harinya tidak pernah ketinggalan buat dengerin musik dan nonton film. Jadi makin betah deh!

Performa Kelas Atas

Bener banget! Memang ASUS sengaja meluncurkan Vivobook S14 S433 untuk menjawab kebutuhan generasi milenial akan laptop yang stylish dan trendy. Namun apakah faktor performa diabaikan begitu saja? Tidak sama sekali! Vivobook seri ini telah dibekali dengan segudang hardware termutakhir yang menghadirkan performa kelas atas!. Yuk kita ulas satu per satu..

Sistem Operasi

Kita mulai dari sistem operasi yang sudah terpasang di laptop ini.. Varian Vivobook ini sudah dilengkapi dengan sistem operasi Windows 10 Home yang pastinya original. Itu artinya kita tidak perlu membeli lisensi Windows secara terpisah saat akan menggunakan laptop ini. Pokoknya tinggal pake aja sob! Dan seperti yang sudah saya sebutkan diatas bahwa laptop ini sudah mendukung fitur terbaru dari Windows 10 yakni Windows Hello yang membuat pengalaman menggunakan laptop ini menjadi semakin praktis dan aman. Seperti kita tahu bahwa Windows 10 adalah sistem operasi terbaik dari Microsoft yang terus dikembangkan. Gak ragu deh pakai Windows 10..

Prosesor

Berlanjut ke prosesor, dimana varian tertinggi dari Vivobook S14 S433 telah ditenagai oleh prosesor besutan Intel yakni Core i7 generasi ke 10. Prosesor tipe ini terdiri dari 4 Core dan telah dibekali dengan teknologi Turbo Boost yang membuat kecepatan mencapai 4,9GHz. Kenceng banget ini mah..! Eits tapi jangan salah sangka dulu karena dengan kecepatan tinggi tersebut membuat laptop makin powerful tapi tetap hemat daya dikarenakan prosesor Intel generasi ke 10 lebih hemat daya dibandingkan generasi sebelumnya. Hemat dong batrenya? Sabar nanti kita ulas juga kok batrenya hehe.. Laptop ini merupakan jawaban dari kebutuhan para konten kreator yang semakin bersaing di zaman sekarang. Konten kreator akan dimanjakan dengan performa prosesor generasi ke 10 ini dalam editing dan rendering video.

Mereka mencoba untuk melakukan render video 4K di dua laptop sekaligus. Mereka membandingkan Intel Core i7 generasi ke-10 dengan generasi sebelumnya. Keduanya pun melakukan render video sepanjang dua menit. Saat melakukan pengujian, ternyata laptop yang menggunakan prosesor Intel generasi kesepuluh dapat melakukan render selama 19 menit 52 detik. Sedangkan prosesor generasi sebelumnya menyelesaikan render sampai 29 menit 40 detik.

Kartu Grafis

Ukuran laptop yang cukup kecil dan ringkas tidak membuat performa laptop ini bisa dianggap remeh. Termasuk dengan performa grafisnya. Pasalnya laptop ini telah dilengkapi kartu grafis dari brand ternama NVDIA yaitu GeForce MX250. Kartu grafis ini memiliki interface DDR5 dan memori video sebesar 2GB VRAM. Performa kartu grafis ini tentunya sangat membantu dalam urusan editing dan gaming. Gimana? Udah siap jadi content creator? Atau buat yang lagi demam eSports nih, ditunggu lho live stream dari gameplay kalian okay..??

Memori (RAM)

Memori yang disajikan Vivobook S14 S433 mengusung interface DDR4 dengan kapasitas 8GB pada kecepatan 2666MHz. Kapasitas memori yang mumpuni untuk laptop tersebut di kelasnya. Hal ini memungkinkan para penggunanya untuk melakukan multitasking dan membantu menyelesaikan pekerjaan lebih cepat. Membuka beberapa jendela aplikasi produktifitas dan hiburan secara bersamaan tentu bukan menjadi masalah. Jadi makin enjoy bekerja di depan laptop seharian kalau begini bukan?

Ruang Penyimpanan

Menjawab tantangan perkembangan teknololgi ruang simpan, ASUS tidak lagi menggunakan HDD untuk varian Vivobook ini. Ruang penyimpanan laptop ini sudah menggunakan PCIe SSD dengan kapasitas sebesar 512GB. Tenang, buat kamu yang butuh storage lebih besar kamu bisa upgrade kok. Satu hal yang membuat storage laptop ini terasa berbeda dengan yang lainnya yakni tipe SSD tersebut adalah perangkat khusus dari Intel yang telah dilengkapi dengan teknologi Optane Memory berkapasitas 32GB. Apa lagi tuh? Jadi Optane Memory adalah teknologi yang memungkinkan Vivobook S14 S433 beroperasi lebih kencang dengan memanfaatkan memori tambahan sebagai cache. Proses akses data yang sering kita gunakan akan lebih cepat karena penggunaan cache tersebut. Anti lelet sob!

Baterai

Nah seperti yang sudah disebut diatas tentang laptop performa tinggi tapi hemat daya, ini nih ulasannya. Seri Vivobook ini menggunakan perangkat baterai 50Wh dengan 3-cells berbahan lithium-polymer. Kapasitas baterai yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan laptop sekelasnya. Kombinasi antara prosesor Intel generasi ke 10 dan kartu grafis MX250 juga merupakan faktor yang membuat laptop ini lebih hemat daya. Penggunan normal dalam mode Modern Office menunjukkan penggunaan laptop bisa mencapai 12 jam. Selain itu teknologi fast charging memungkinkan pengguna untuk mengisi daya hingga 60% hanya dalam 49 menit. Hadirnya aplikasi bawaan MyAsus juga memungkinkan para pengguna untuk melakukan tweak pada settingan baterai untuk memperpanjang battery life. Pokoknya daya tahan baterai laptop ini sangat bisa diandalkan untuk produktif seharian deh..! 

Berikut merupakan rangkuman hasil tes benchmark yang dilakaukan pada laptop Vivobook S14 S433 :

Platform Uji PCMark 10 3DMark Sky Diver Cinebench R20 multi Cinebench R20 single
Skor 4964 11354 1568 426

Dan berikut merupakan tes yang telah dilakukan oleh Jagatreview untuk hasil FPS maksimal yang diperoleh saat bermain beberapa nama game populer dengan settingan low :

0
CS : GO
0
DotA 2
0
PES 2020
0
GTA 5
0
Resident Evil 3 2020
0
Destiny 2

Spesifikasi teknis

Nih saya sediakan spesifikasi teknis super lengkap biar kamu tahu gimana gaharnya performa laptop tipis ini :

Windows 10 Home

Intel® Core i7-10510U processor
1.8GHz quad-core with Turbo Boost (up to 4.9GHz) and 8MB cache
 
Intel® Core i5-10210U processor
1.6GHz quad-core with Turbo Boost (up to 4.2GHz) and 6MB cache
NVIDIA® GeForce® MX250
Video memory size: 2GB GDDR5 VRAM
14” LED-backlit IPS Panel HD (1920 x 1080) 16:9
Frameless NanoEdge display with 85% screen-to-body ratio
178° wide-view technology

8GB 2666MHz DDR4

512GB PCIe SSD
 
Intel® Optane Memory H10 with Solid State Storage
(32GB Optane + 512GB SSD)

1 x USB 3.2 Gen 1 Type-C™
1 x USB 3.2 Gen 1 Type-A
2 x USB 2.0
1 x HDMI
1 x Audio combo jack
1 x MicroSD card reader
1 x DC-in

Keyboard
Full-size backlit, with 1.4mm key travel

Touchpad
Intelligent palm-rejection;
Precision touchpad (PTP) technology supports up to four-finger smart gestures

ASUS SonicMaster stereo audio system with surround-sound; smart amplifier for maximum audio performance

Array microphone with Cortana voice-recognition support

3.5mm headphone jack

Certified by Harman Kardon

HD Camera

Wi-Fi
Intel Wi-Fi 6 with Gig+ performance (802.11ax)
 
Bluetooth®
Bluetooth V5.0
Fast charging: 60% in 49 minutes
 
50Wh 3-cells lithium-polymer battery
 
65W power adapter
 
Plug Type: ø4 (mm)
 
(Output: 19V DC, 3.42A, 65W)
 
(Input: 100-240V AC, 50/60Hz universal)
Height: 
1.59cm (0.62 inches)
 
Width:
 32.49cm (12.79 inches)
 
Depth:
 21.35cm (8.40 inches)
 
Weight:
 1.4kg (3.08 pounds)
ASUS Splendid
ASUS Tru2life Video
ASUS AudioWizard

Waduh jadi keasikan nih ngulasnya ya, maklum ni laptop bikin kagum memang. Gimana gak kagum, dengan tampilan super tipis dan stylishnya ternyata memiliki performa yang boleh diadu. Bikin produktif seharian deh. Jadi gimana? Udah gak sabar kan pengen nunjukin karakter yang kamu banget lewat kreasi kamu dengan laptop ini? Pokoknya pandemi udah reda bakal show off deh… Sekarang kita #StayAtHome dan bikin mager kita #MagerProduktif bersama Vivobook S14 S433 ! Tulis juga di kolom komentar gimana keseruan kamu menggunakan laptop kece ini yaa.. 

2 komentar untuk “Pandemi Bikin Mager? Gak Perlu Bingung! Yuk #MagerProduktif Pake Asus Vivobook S14 S433”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *